LAMPUNGUPDATE.COM - Jantung merupakan organ tubuh yang sangat penting dan vital. Bahkan kehidupan seseorang bisa dilihat dari jantung, ketika jantung sudah behenti berdetak bisa dipastikan orang sudah tak bernyawa lagi. Untuk itu sangat penting bagi kita semua selalu menjaga kesehatan jantung.
Untuk menjaga kesehatan jantung tidaklah sulit dan tidak mahal. Yang perlu kita lakukan adalah dengan melakukan pola hidup sehat yaitu rajin berolah raga. Jantung berfungsi memompa darah keseluruh tubuh kita, dengan rajin berolah raga, maka aliran darah akan menjadi lancar sehingga kerja jantung akan lebih efektif.
Selain berolah raga kita juga disarankan untuk mengkonsumsi makanan sehat seperti sayuran. Ada beberapa jenis sayuran yang baik sekali untuk kesehatan jantung kita. Berikut sayuran hijau yang bikin jantung sehat dan kuat.
1. Cabai hijau
Cabai hijau merupakan sayuran sekaligus bumbu masak yang membuat makanan menjadi pedas. Nah, cabai hijau adalah satu makanan yang baik sekali untuk kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan cabai hijau mengandung capsaicin yang baik sekali untuk menurunkan resiko penyakit kardiovaskular, termasuk penyakit jantung.
2. Prapika hijau
Sama dengan cabai hijau, paprika hijau juga memberikan rasa pedas pada masakan. Sayuran ini juga sangat baik untuk kesehatan jantung karena kandungan capsaicin didalamnya. Seperti yang telah dijelaskan pada poin sebelumnya yaitu capsaicin sangat baik sekali untuk menurunkan penyakit kardiovaskular. Selain itu capsaicin juga mendukung kesehatan metabolik melalui aktivitas di dalam tubuh.
3. Brokoli
Sayuran hijau berikutnya yang baik sekali untuk kesehatan jantung kita adalah brokoli. Brokoli dapat mengurangi stres oksidatif an mencegah kerusakan sel jantung karena rendahnya suplai darah. Meskipun rasanya tidak enak, namun brokoli baik untuk kesehatan, jadi jangan lupa untuk mengkonsumsi brokoli ya.
4. Bayam
Sayuran yang terakhir yang baik sekali untuk kesehatan jantung adalah bayam. Bayam tinggi akan oksida nitrat sehingga ampuh untuk menjaga tekanan darah. Mengkonsumsi bayam setiap hari dipercaya dapat melebarkan kekakuan arteri sehingga tekanan darah bisa stabil dan jantung menjadi sehat.
Demikianlah informasi tentang sayuran hijau yang bikin jantung sehat dan kuat. Menjaga kesehatan jantung sangat mudah dan murah, namun jika sudah terserang penyakit, tentu akan sangat mahal untuk biaya pengobatannya. Semoga informasi di atas bermanfaat. (*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar