Jumat, 27 Oktober 2017

Wantimpres Kunjungan Kerja ke Korem 043/Garuda Hitam


LAMPUNG, LAMPUNGUPDATE.COM - Anggota Wantimpres RI, Jenderal TNI (Purn) Subagyo H.S., beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) ke Makorem 043/Gatam (Garuda Hitam), Jl. Tengku Umar Kedaton, Bandarlampung, Lampung, Jumat.

Rombongan Wantimpres disambut Danrem 043/Gatam, Kolonel Inf Hadi Basuki S.Sos., MM., M.Tr (Han), didampingi oleh para Dan/Kasatdisjan, Kasi dan Perwira Staf Korem 043/Gatam di ruang loby Makorem.

Kunjungan Wantimpres ke Korem 043/Gatam ini merupakan bagian upaya pemerintah pusat dalam melihat kondisi wilayah Provinsi Lampung yang mencakup bidang infrastruktur maupun pertahanan keamanan.

Hasil kunjungan tersebut akan menjadi salah satu bagian dalam langkah pemerintah untuk merumuskan kebijakan dalam membangun kawasan pertahanan, khususnya di wilayah teritorial Korem 043/Gatam, yang selanjutnya menjadi bahan anggota Wantimpres.

Dalam pertemuan dengan rombongan Wantimpres di ruang transit Makorem 043/Gatam, Danrem memaparkan tantangan dan beberapa kendala yang dihadapi oleh Korem 043/Gatam. Di samping itu, Danrem juga memberikan paparan mengenai situasi dan kondisi yang ada di wilayah Provinsi Lampung.

Korem 043/Gatam dan Pemerintah Provinsi Lampung sangat menaruh harapan dengan kedatangan rombongan Wantimpres RI agar Korem 043/Gatam dinaikkan tipenya menjadi Tipe A.

"Pembangunan pertahanan wilayah, Provinsi Lampung merupakan provinsi gerbangnya Pulau Sumatera yang merupakan pintu masuk ke Pulau Sumatera," kata Danrem 043/Gatam, Kolonel Inf Hadi Basuki S.Sos., MM., M.Tr (Han).

Rombongan yang bergabung dalam Wantimpres, di antaranya Jendral (Purn) TNI Subagyo Hadisiswoyo Anggota Wantimpres, Letjen (Purn) TNI M Yusuf Karta Negara Wantimpres, Mayen (Purn) TNI Abd.Chasib Sekretaris Wantimpres, Abdurrahman SH Staf Ahli Wantimpres, I Nyoman Puje Hermawan Staf Anggota Wantimpres.

Kemudian, Apriliayana S.Pd Kasub Bag Keamanan, Dian Kartika Putri S.Kom Kasub Bag Politik Ekonomi Daerah, Anditya Dwi Analis data dan Informasi, Sadra Fitilia Analis Polhukam Biro data Informasi, Andi Wibowo dan Taufiq Hidayat Tenaga Perbantuan Protokoler Presiden. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar